Thursday, April 24, 2014

Karimun Jawa 09-11 Agustus 2013

 
Liburan panjang lebaran 2013 sudah beberapa lama usai, dan niatan untuk berbagi cerita mengenai kegiatan jalan-jalan di waktu liburan baru dapat terlaksana sekarang, semoga belum banyak yang terlupakan ya.... Sebenarnya dari sebelum lebaran saya sudah mulai menulis untuk menceritakan rencana dan pengalaman traveling ke karimun jawa, tetapi karena satu dan lain hal akhirnya baru sekarang deh, kita mulai aja yaaa..
     Jauh-jauh hari sebelum libur, teman saya diajak untuk mengisi liburan ke karimun jawa. Awalnya saya agak ragu untuk ikut serta, namun akhirnya saya ikut bergabung juga setelah mendengar bahwa katanya karimun jawa adalah tempat wisata yang indah bak surga dunia,naah...siapa yang gak tertarik nih??? Apalagi semua pemesanan tour n travel selama di karimun jawa sudah diatur oleh teman-teman. Tinggal berangkat aja, asyik khan...
     Teman saya menggunakan jasa paket wisata karimun jawa dari wisatabagoes.com, waktu itu dengan tarif 1.4 juta karena kami upgrade dari paket homestay menjadi paket hotel.   
     Setelah paket wisata didapat, maka tahap awal saya mencari-cari informasi mengenai transport dari solo menuju semarang atau jepara. Waktu itu saya mendapat informasi mengenai travel solo-semarang yang menggunakan mobil yang nyaman yaitu Cipaganti Travel 0271-9300093 yang berangkat dari Hotel Dana Solo, maka segera saya segera menelpon untuk reservasi, namun karena bertepatan dengan libur lebaran hari pertama yaitu tanggal 8 Agustus 2013, ternyata travel nya tidak beroperasi. Akhirnya saya putuskan naik bis saja. Namun ternyata dapat rejeki, adik saya dan rombongan ada yang hendak ke bogor, akhirnya nebeng deh.
     Sampai di semarang meeting point pertama di stasiun tawang semarang, selanjutnya kami dijemput travel untuk menuju ke jepara. Perjalanan kira-kira 1.5 jam,akhirnya kami sampai di penginapan di jepara.

Lanjut acara makan malam dan istirahat deh.
   
Beruntung tempat penginapannya dekat dengan tempat wisata yaitu pantai bandenga, jadi kita sempatkan lihat-lihat dan main air sebentar disana. Sempat main kano dan banana boat, karena masih ada waktu kami juga ikutan rombongan kapal yang menyeberang ke pulau panjang. Pulaunya tidak terlalu besar, jadi kami lihat-lihat pemandangan dan foto-foto saja.

Siangnya kami dijemput untuk diantar ke dermaga jepara, tiket penyeberangan sudah dipesan oleh agen kami, tinggal tunggu waktu menyeberang menggunakan kapal express bahari.


kapal nya semacam kapal cepat penyeberangan yang di merak-bakauheni. Waktu menyeberang ke Pulau Karimun sekita 1 jam 45 menit.
    Setelah sampai di seberang, kami dijemput tim tour yang sudah standby di karimun dan mengantar kami ke hotel. Disana kami baru mengetahui kalo ternyata listrik masih terbatas dan hanya nyala dari sore hari sampai pagi hari. Jadi siap-siap power bank atau irit baterai handphone ya....

Setelah taruh barang, makan siang dan istirahat sebentar, acara dilanjutkan
melihat-lihat pulau-pulau lainnya dan kembali ke karimun. Sempat ketika kapal berhenti, terlihat banyak ikan kecil di sekeliling kapal, terumbu karangnya juga terlihat jelas.

Sampai kembali di pulau karimun, acara dilanjutkan makan malam dan istirahat.
    Esok harinya tanggal 10 acara dilanjutkan, dengan menggunakan kapal kemarin dan mengenakan pelampung agar aman, kita lanjut dengan snorkling ke sekitar pulau diantaranya pulau mejangan kecil, pulau kecil dan ke pulau tengah untuk main di pantai dan makan siang dengan menu ikan bakar yang sudah disediakan. Coba lihat nih pemandangannya...indaaah dan airnya bersih dan bening sekali. Seharusnya ada juga rute ke pulau gosong, tapi berhubung laut sedang pasang sehingga permukaan pulau nya tidak terlihat, jadi hanya melalui dan melihat dari jauh saja.





  
setelah kenyang makan siang, lanjut snorkling lagi dan ke penangkaran ikan hiu. Bagi yang berani diperbolehkan untuk berenang bersama ikan hiu nya. Ada ikan hiu sirip putih dan ikan hiu sirip hitam. Katanya sih lebih galakan yang sirip putih. Dan karena kita abis makan pake tangan, dianjurkan untuk tidak mencelupkan tangan ke dalam karena takut disambar hiu, nanti dikira makanannya ^_^
Selesai bermain dengan ikan hiu, kami kembali ke pulau karimun untuk makan malam dan beristirahat.

     Esok harinya acara dilanjutkan lagi, snorkliiiiinng berenang dengan ikan kecil-kecil dan berfoto di dekat terumbu karang, semoga kita ga merusak alam ya...















selesai memberi makan ikan-ikan kecil, acara dilanjutkan eksplore menuju ujung gelam. Saya terpesona dengan betapa bening nya air sepanjang perjalanan menuju pulau ujung gelam.

betapa indahnya pemandangan jika masih asri dan tidak terkena dampak polusi. Semoga masih bisa selalu terjaga demikian.















Puas bermain di pulau ujung gelam dan melepas dahaga dengan air kelapa, kami kembali ke Pulau karimun besar dan bersiap untuk kembali ke tempat asal masing-masing.







Sekian dulu ya ceritanya...kapan-kapan disambung lagi dengan acara yang lebih seru. Kalo ada waktu boleh tuh ikutin kita jalan-jalan ke Karimun Jawa, gak nyesel deh....see uuuuu... ^_^










No comments: